Tuesday, November 13, 2018

4 Hal Sederhana Untuk Mengurangi Pencemaran Sungai

Tags

Sumber gambar: goriau.com

Air merupakan sumber kehidupan bagi miliaran manusia dan makhluk lainnya. Tanpa air, manusia akan mati dalam kehausan. Tanpa air, tumbuhan akan layu dan perlahan-lahan juga mati dalam kekeringan. Tanpa air, tentunya tidak akan ada ikan yang tersaji diatas meja makan. Tanpa air juga, tentunya tidak akan ada minuman kemasan bermerek yang beredaran dipasaran. Pada intinya kehidupan kita sangat tergantung pada keberadaan air.

Karena begitu pentingnya air, sebagian besar orang memilih untuk bermukim disekitar sumber air. Entah itu dipinggiran sungai, dipinggiran parit, dipinggiran danau bahkan dipinggiran laut. Selain untuk keperluan mandi, air juga digunakan untuk keperluan memasak, mencuci dan juga sebagai sumber mata pencaharian. Oleh sebab itulah, keterjagaan air dari pencamaran adalah merupakan hal yang penting.

Meskipun begitu tetap saja masih banyak orang yang mengesampingkan tentang keberadaan air. Tanpa sengaja ataupun disengaja banyak dari masyarakat yang masih melakukan aktivitas pencemaran air. Padahal dia tidak menyadari, dari awal bangun tidur hingga tertidur lagi mereka selalu berurusan dengan yang namanya air. Ketahuilah, sumber air yang bebas dari pencemaran akan memberikan banyak manfaat bagi kehidupan kita.

Salah satu sumber air yang paling rentan terhadap pencemaran adalah sungai. Banyak hal yang dilakukan manusia tanpa disadari telah mencemarinya, baik itu aktivitas yang ada dihulu sungai maupun yang ada dihilir sungai. Seperti pertambangan, limbah industri, pembuangan sampah yang sembarangan, hingga pemakain produk mandi juga mengakibatkan pencemaran sungai.

Menghilangkan pencemaran air disungai tentunya sangat sulit. Oleh karena itulah perlu adanya kebijakan pemerintah setempat agar air yang masih bersih tetap terjaga kelestariannya dan yang sudah tercemar tidak semakin parah. Entah itu melalui kebijakan perizinan pertambangan dan industri, pengawasan terhadap penangkapan ikan yang mengancam lingkungan, hingga pemetaan kawasan.

Namun rasanya tidak elok jika untuk kepentingan bersama ini hanya dibebankan kepada pemerintah saja. Kita semuanya juga memiliki kewajiban yang sama dalam menjaga kelestarian sungai. Apalagi jika kita berdomisili dipinggiran sungai. Berikut hal sederhana yang bisa dilakukan untuk mengurangi pencemaran sungai.

1.    Tidak membuang sampah disungai.
Kadang kita terlalu menyepelekan dengan sebutir sampah. “ini kan cuma bungkus permen, kecil lagi.” Kata seperti itulah yang sering kita dengarkan. Tapi tanpa disadari hal tersebut selalu dilakukan dan lama kelamaan sampah tersebut menjadi banyak. Sampah ini jugalah yang membuat sungai menjadi dangkal dan tak enak dipandang mata. Ingin mandi pun terasa risih jadinya.

2.    Menggunakan alat mandi hanya secukupnya saja
Sabun, pasta gigi, shampoo, detergen dan alat mandi lainnya sudah menjadi kebutuhan kita dalam sehari-hari. Namun tahukah teman-teman bahwa produk-produk tersebut mengandung bahan kimia yang tentunya tidak baik untuk ekosistem sungai. Meskipun tidak bisa menghindarinya, namun kita dapat menguranginya dengan menggunakan hanya secukupnya saja. Lumayan jugakan bisa sedikit menghemat pengeluaran.

3.    Tidak membuang air (air kecil dan air besar) disungai.
Kebanyakan dari masyarakat yang tinggal ditepian sungai memiliki MCK yang langsung merembes kesungai. Akibatnya sungai menjadi tecemar oleh bakteri dan terlihat menjijikkan. Namun sekarang sudah banyak masyarakat yang sadar akan hal tersebut dan tidak melakukannya lagi. Bagi yang masih melakukannya, sebaiknya dihentikan ya. Hehehe.

4.    Melakukan kerja bakti
Kerja bakti yang dimaksud disini adalah membersihkan lingkungan sungai yang ada disekitar kita. Yaitu dengan cara menjaringnya, baru kemudian dinaikkan diatas daratan. Meskipun pada kenyataannya setelah dibersihkan, selalu saja ada sampah yang datang lagi dan lagi. Namun yakinlah, sekecil apapun yang kita lakukan selalu ada manfaatnya dan mendapatkan balasan dari Tuhan. Bukankah kebersihan itu sebagian dari iman?

Media Sosial yang digunakan:


EmoticonEmoticon